TROUBLESHOOTING PADA JARINGAN DAN PENANGANANNYA ( Error Handling )

Membangun jaringan wireless komputer sederhana dirumah atau dikantor kecil adalah cukup mudah dilakukan dengan tersedianya berbagai macam perangkat jaringan terutama wireless router yang sudah terintegrasi dengan modem seperti DSL-2640 D-Link atau DGND3300 NETGEAR. Akan tetapi terkadang tidak sesederhana seperti dalam teorinya, masalah jaringan kerap kali terjadi yang memaksa kita sendiri harus melakukan troubleshooting jaringantersebut.

Troubleshooting jaringan kebanyakan adalah melakukan serangkaian langkah2 untuk mengeliminir potensi2 masalah satu per satu sebelum akhirnya kita menemukan sumber masalah tersebut. Pada dasarnya ada tiga langkah pokok dalam melakukan troubleshooting jaringan wireless di rumah atau dikantor yaitu: mengisolasi masalah; troubleshooting masalah; dan bila perlu menghubungi technical support yang tepat.

Mengisolasi Masalah

Sebelum melakukan troubleshooting jaringan, kita perlu melokalisasi atau mengisolasi apa yang menjadi akar dari masalah tersebut. Artikel ini dikhususkan pada jaringan wireless dirumahan atau dikantor kecil, walaupun teorinya bisa diterapkan pada metoda troubleshooting masalah jaringan di corporate network juga. Umumnya pada jaringan wireless dirumah atau dikantor kecil, terdapat tiga layer seperti terlihat pada gambar diagram dibawah ini, yaitu Internet, modem / router, dan komputer pada jaringan. Kita harus bisa mengisolasi di layer yang mana masalah tersebut berada sebelum kita melakukan troubleshooting jaringan dengan efektif.

Layer Jaringan untuk isolasi masalah jaringan di rumah

Walaupun mungkin saja kita bisa memperbaiki hampir semua masalah jaringan, mengetahui di layer mana akar masalah nya adalah sangat membantu kita jika seandainya situasinya memaksa kita harus menghubungi technical support misal ke vendor atau ke ISP jika sudah mentok tidak bisa memperbaikinya setelah kita melakukan troubleshooting jaringan tersebut.

Bagaimana cara mengetahui di layer mana akar masalah nya, kita bisa mengikuti langkah berikut dengan asumsi komputer kita menggunakan Windows XP / Vista.

  1. Click Start => Control Panel => Click Network and Internet Connections
  2. Dibawah Network and Internet Connection => Click Network Connection
  3. Sekarang kita bisa melihat status dari koneksi NIC network adapter pada komputer kita dibawah Network Connections window dengan kemungkinan status sebagai berikut:

A > Status adalah Connected akan tetapi tidak bisa akses internet

Connected Status

Status ini menunjukkan bahwa komputer kita terhubung dengan jaringan dengan sempurna, yaitu terhubung kepada router / modem di layer tengah pada gambar layer diatas. Jika jaringan wireless, maka komputer terhubung kepada wireless router dengan baik. Hal ini menunjukkan ada masalah pada layer atas yaitu Internet.

Untuk bisa melakukan troubleshooting jaringan dengan status ini, kita bisa mengikuti langkah berikut ini.

  1. Pastikan terlebih dahulu dengan membuka browser internet kita dan check ke website tertentu misal saja ke www.computer-network.net atau ke www.wireless-router-net.com atau kemanapun. Jika anda bisa mengkases website tertentu akan tetapi website yang lain bagus, berarti tidak ada masalah pada sisi jaringan anda. Masalah terletak pada fihak ISP yang mungkin salah satu backbonenya rusak atau putus. Jika sama sekali anda tidak bisa membuka internet kemanapun, teruskan langkah berikut.
  2. Lepaskan sambungan modem yang ke line telpon atau Cable line, tunggu beberapa saat barang semenit kemudian koneksikan lagi.
  3. Lepaskan sambungan wireless router dari modem (sambungan antara port LAN pada modem dan port WAN pada wireless router), tunggu beberapa saat kemudian sambung lagi. Ini jika anda mempunyai perangkat terpisah antara wireless router dan modem.
  4. Restart komputer anda dan ulangi untuk membuka dan akses website. Jika anda bisa mengkases website akan tetapi koneksinya lambat sekali sementara komputer lain bisa mengkases (jika ada lebih dari dua komputer dalam jaringan) anda bisa mencurigai beberapa komputer yang lain sedang mengkonsumsi bandwidth sangat intensive mungkin sedang streaming HD media dari internet atau banyak melakukan sharing files dengan beberapa komputer. tutup di komputer lain tersebut beberapa aplikasi yang mencurigakan dan bila perlu matikan sementara untuk memastikan masalah. Jika tak satupun website terbuka, maka lakukan langkah berikut ini.
  5. Jika anda mempunyai modem dan wireless router terpisah, cobalah putuskan koneksi ke wireless router dan koneksikan komputer anda langsung kepada modem. Restart komputer anda dan coba lagi akses internet. Jika anda sukses akses ke internet, maka anda bisa memastikan ada masalah dengan wireless router anda.
  6. Jika langkah tersebut masih juga belum berhasil akses internet, maka bisa dipastikan ada masalah dengan modem anda atau ada masalah dengan IS P anda. Telpon ISP anda untuk memastikan kalau ada masalah dengan layanan Internet.

B > NIC atau wireless adapter status disabled

Disabled status

Jika gambar status diatas ini buram abu2 maka dipastikan bahwa adapter dalam keadaan Disabled. Ada seseorang yang secara tidak sengaja men-disabled nya atau mungkin anda sendiri yang iseng coba-coba klik sana sini dan klik Disable. Klik kanan icon tersebut dan pilih Enable.

C > limited or no connectivity Status

Limited or no connectivity status

Kondisi limited or no connectivity pada dasarnya tidak ada masalah dengan komputer anda, koneksi ke router atau modem juga tidak ada masalah, akan tetapi konfigurasi wireless router tidak sempurna. Hal ini biasanya berhubungan dengan konfigurasi DHCP pada router tidak aktif atau ada masalah koneksi antara modem dan internet (jika fihak ISP memberikan layanan DHCPkepada clients).

Troubleshooting jaringan dengan status limited or no connectivity ini disebabkan beberapa masalah berbeda termasuk koneksi internet yang gagal, wireless router atau adapter yang tidak dikonfigure dengan benar. Ikutin petunjuk berikut ini untuk troubleshooting jaringan dengan status ini.

  1. Klik kanan adapter tersebut dan pilih Repair. Perhatikan apakah sudah normal connected atau masih limited. Langkah ini memastikan untuk mendapatkan IP address dari DHCP server.
  2. Buka property TCP / IP dari adapter anda dan pastikan bahwa TCP/IP konfigurasinya adalah obtain IP address automatically.
  3. Putuskan koneksi ke modem, tunggu sebentar dan koneksikan lagi.
  4. Jika ada wireless router terpisah dengan modem, putuskan koneksinya – tunggu beberapa saat dan hubungkan lagi.
  5. Restart komputer anda
  6. Sampai langkah ini masih juga status limited, maka lihat konfigurasi router atau apakah konfigurasi DHCP nya sudah enabled.
  7. Restart komputer anda. Jika status masih Limited or no connectivity , dan jika wireless komputer dan modem terpisah, cobalah putuskan modem dan router terus koneksikan komputer anda langsung ke modem. Restart komputer dan periksa apakah status sudah berubah.
  8. Jika masih juga status limited, hubungi ISP anda. Status ini menunjukkan adanya DHCP gagal fungsi tidak bisa memberikan IP address ke clients. Biasanya fihak ISP memberikan konfigurasi DHCP kepada clients.

D > Cable terputus atau lepas

Status kabel jaringan terputus

Kondisi ini menunjukkan koneksi kabel terlepas, tidak ada koneksi ke router / modem.

  1. Periksa apakah ada kebel terlepas
  2. Jika kabel sudah terhubung sempurna ke router / Switch, cobalah swap ke port lain pada router / Switch. Anda juga bisa memeriksa status lampu pada router atau switch saat kabel terhubung ke komputer nomor berapa port tersebut terhubung, biasanya lampu akan berkedip jika ada hubungan ke wireless router / switch pada port yang bersangkutan.
  3. Jika masih juga status terputus, cobalah ganti kabel jaringannya dengan yang baru atau coba pinjam dengan kabel yang terbukti jalan dari komputer sebelah.
  4. Jika masih status terputus, sementara komputer lain jalan – maka anda bisa mencurigai adapteranda rusak. Gantilah dengan yangbaru.

 

Sumber : https://aneneharief.wordpress.com/troubleshooting-pada-jaringan-dan-penanganannya-error-handling/

Bagaimana Cara Membuat Kabel UTP / Kabel LAN?

Dalam implementasi dasar membangun jaringan komputer di artikel saya sebelumnya, di kesempatan ini saya akan mencoba menjelaskan bagaimana cara membuat kabel lan / utp. Kabel ini dibutuhkan untuk menghubungkan perangkat-perangkat jaringan, contohnya dari lan card komputer ke komputer , switch, router atau perangkat jaringan lainnya. Seperti penerapan jaringan dalam artikel saya sebelumnya Pengertian & Implementasi Dasar Jaringan Komputer

Apa saja yang dibutuhkan untuk membuat kabel UTP ?

Tang Krimping (crimping tools), ini adalah alat untuk mejepit kabel UTP ke konektor RJ45. Pastikan anda mempunyai tang krimping ini yang diperuntukan untuk konektor RJ45, dan mempunyai presisi yang kuat. Karena jika tidak kuat penjepitnya akan lebih mudah meleset pin tembaga RJ45nya.


Konektor RJ45, Konektor adalah alat yang kita pasang pada ujung kabel UTP tujuanya agar kabel dapat kita pasang pada port LAN di perangkat jaringan kita.

Kabel UTP/LAN, jenis kabel yang digunakan dalam jaringan komputer berjenis kabel UTP Cat 5 yang berisi 8 kabel didalamnya.

Bagaimana Urutan warna di Kabel LAN / UTP ?

Kabel ini mempunyai urutan warna yang perlu diketahui dalam pembuatan kabelnya. Urutan warna ini punya dua jenis, jenis kabel UTP straight dan cross mempunyai urutan warna yang berbeda.

Urutan Warna Kabel LAN Straight

Kabel straight mempunyai urutan warna yang sama di kedua ujungnya.


Urutan dari PIN 1 – 8

1. Orange Putih
2. Orange
3. Hijau Putih
4. Biru
5. Biru Putih
6. Hijau
7. Coklat Putih
8. Coklat

Urutan Warna Kabel LAN Cross

Kabel cross mempunyai urutan warna yang berbeda di salah satu ujungnya. Di salah satu ujungnya buat seperti :

Urutan di ujung kabel ke 2 :

1. Hijau Putih.
2. Hijau.
3. Orange Putih.
4. Biru.
5. Biru Putih.
6. Orange.
7. Coklat Putih.
8. Coklat.

Bagaimana Cara Membuat Kabel UTP / LAN

Credit: Dong Ngo/CNET

  • Potong panjang kabel sesuai kebutuhan.
  • Kuliti bungkus luar kabel, seruas jari kelingking saja. Hati-hati kabel kecil didalamnya terpotong.
  • Urut-urut kabel kecil didalamnya agar lurus, agar mudah dimasukan ke konektor RJ45nya.
  • Masukan kabel ke konektor RJ45nya, pastikan semua ujungnya sampai mentok di konektornya. Agar kabelnya tergigit oleh tembaga konektornya.
  • Jepit konektornya pakai tang krimping, posisi kabel jgn sampai tertarik atau pastikan masuk dengan benar kabelnya.
  • Done, anda sudah selesai.

Sekarang, menuju tahap akhir

Cara Test Kabel UTP

Setelah kita sudah membuat kabelnya, sekarang kita test apakah kabel tersebut pembuatannya sudah benar apa belum. Anda bisa menggunakan alat test kabel UTP atau pun langsung coba pasang ke komputer atau perangkat jaringan.

Test kabel UTP dengan cable tester, alat untuk menguji hasil crimpingan kabel kita, Indikatornya cukup mudah, anda hanya perhatikan lampu di cable tester itu. Pastikan 8 lampu menyala berurutan tanpa ada yang mati.
Demikian artikel saya tentang bagaimana cara membuat kabel UTP / kabel LAN. Semoga dapat membantu Anda.

Sumber : http://www.modalsemangat.com/2015/09/cara-membuat-kabel-lan.html

Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server

Pada kesempatan kali ini saya akan mengajak sobat semua untuk membahas tentang bagaimana cara menginstal Mail Server dan Web Mail Server pada linux debian server. Sebelumnya apakah diantara sobat semua ada yang belum paham dan mengerti tentang apa itu Mail Server dan Web Mail Server? Okelah, akan saya jelaskan sedikit.
Mail server adalah server yang memungkinkan pengguna (user) untuk dapat mengirim dan menerima surat elektronik  atau e-mail satu sama lain dalam satu jaringan atau dengan internet. Kemudian untuk Web mail server adalah sarana yang memungkinkan user dapat mengakses e-mail melalui web. Dalam kata lain sob, web mail server ini merupakan sebuah interfaces dengan kata lain sebuah e-mail yang berada di dalam web sehingga jika membuka e-mail tersebut kita harus membuka web terlebih dahulu dengan koneksi internet dan ini berbasis web. Fungsi dari service ini biasanya untuk menyediakan layanan surat elektronik atau e-mail untuk client dalam suatu jaringan local (LAN). Nah, itulah kiranya sedikit penjelasan tentang Mail dan Web Mail Server ya sob ! Semoga saja sobat paham dengan penjelasan diatas dan langsung saja kita beralih kedalam cara penginstalanya.Oke jika misalkan sobat belum menginstall debian, baca tutorial ini dulu Sob : Cara Mudah Install Linux Debian Server Beserta Gambar
Langkah-langkah Instalasi dan Konfigurasi Mail Server(Postfix) dan Web Mail Server (Squirrel Mail) pada Debian Server :
 
1. Pertama, nyalakan komputer Debian Server-nya, lalu login. Kemudian masukkan DVD 2, setelah itu sobat ketikkan perintah “apt-cdrom add” untuk mendeteksi DVD 2. Jika sudah berhasil, maka akan muncul pemberitahuan “….. DVD Binary-2….. “ seperti gambar dibawah.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
2. Masukkan perintah penginstalan Mail & Web Mail Server nya yaitu “apt-get install squirrelmail postfix courier-imap courier-pop”. Kemudian tunggu beberapa saat. Sebagai contoh, lihat pada gambar dibawah ini.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
Jika perintah sudah di ketik, lalu tekan “enter” untuk memulai penginstalanya sob. Akan muncul permintaan seperti gambar diatas yaitu sobat disuruh untuk memasukkan DVD 1, masukkan saja DVD 1, lalu tekan “enter”. Jika berhasil akan muncul tampilan seperti gambar dibawah.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
Pada bagian ini, silahan pilih “Internet Site”.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
Setelah itu, akan ada permintaan untuk memasukkan sebuah nama untuk “System Mail” nya. Masukkan saja nama seperti domain yang telah sobat buat sebelumnya pada pertama penginstalan debian. Sebagai contoh, perhatikan gambar berikut.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
3. Pada saat muncul permintaan lagi untuk memasukkan DVD 2, masukkan saja DVD 2 nya. Contohnya seperti gambar ini.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
Jika sudah memasukkan DVD 2 lagi, tekan “enter” untuk melajutkan proses instalasi Mail & Web Mail Server. Setelah itu, akan muncul tampilan seperti ini. Dibagian ini, kita pilih “No”.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
4. Kemudian masukkan perintah “nano /etc/postfix/main.cf” untuk masuk ke konfigurasi Mail Server (Postfix). Contohnya ada ada gambar dibawah ini.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
Kemudian ubah konfigurasinya, tetapi tidak semua kok. Cukup menambahkan tanda “#” didepan baris “ mailbox_command = procmail –a “$EXTENSION” ” dan menambahkan “home_mailbox = Maildir/” pada baris terakhir. Jika sudah, tekan “Ctrl dan X” lalu”y” dan “enter”. Kemudian ketikkan perintah “maildirmake /etc/skel/Maildir” untuk membuat direktori dari Mail Server nya. Untuk lebih jelasnya, lihat gambar dibawah.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
5. Lalu tambahkan 2 user baru untuk dijadikan sebagai bahan alat mengecek service Web Mail Server nya. Caranya ketikkan perintah “adduser ‘nama user’”. Misalnya, “adduser user1” lalu isikan passwordnya sesuai keinginan sobat. Untuk full name, room number, dll, tidak wajib untuk diisi.
Setelah pembuatan user pertama berhasil, ulangi langkah ini untuk membuat user ke-2 karena disini kita butuh 2 user sebagai alat pengecekan service Web Mail Server nanti.
6. Sekarang saatnya masuk ke bagian konfigurasi Web Mail Server. Caranya, masukkan perintah “nano /etc/apache2/sites-available/default”. Tambahkan konfigurasi seperti yang diberi tanda kotak putih yang pertama.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
7. Masukkan perintah “nano /etc/bind/db.master” seperti gambar diatas. Di dalam DNS ini, kita akan membuat domain untuk Web Mail Server nya agar bisa kita akses melalui nama domainnya. Kalau sudah masuk ke konfigurasi di db.master, ubah konfigurasi menjadi seperti yang ada pada gambar dibawah ini lalu restart service DNS nya agar konfigurasinya terpasang.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
Silahkan sobat reboot komputer Debian Server agar semua konfigurasi yang dibuat bisa teraplikasikan. Sebenarnya kita bisa merestart service tanpa harus me-reboot komputernya, tapi karena service yang harus direstart agak banyak jadi langsung di reboot supaya lebih praktis.
8. Tunggu proses reboot selesai, lalu masuk ke tahap pengecekan. Setelah reboot, kita masuk ke tahap pengecekan domain dari Web Mail Server. Caranya cukup dengan melakukan tes koneksi atau biasa disebut ‘Ping’. Untuk lebih jelasnya, lihat gambar dibawah.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
Jika ping nya berhasil seperti gambar di atas, kita berlanjut ke proses pengecekan melalui web browser dan Command Prompt dari komputer Client. Berikut langkah-langkah pengecekannya.
  • a.Pertama, silahkancek melalui Command Prompt dengan cara yang sama yaitu ping. Kemudian buka di web browser (http://mail.debianserver.net/src/login.php) lalu login dengan user pertama jika ping nya berhasil.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server 
  • b. Setelah login, cobalah dengan mengirim email ke user kedua. Caranya mudah kok sob, tinggal klik “Compose” lalu isikan alamat tujuan dan isinya lalu kirim. Gambar dibawah ini menunjukan bahwa ‘user1’ telah mengirim email ke ‘user 2’.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server 
  • c. Kemudian, kita logout dan login lagi tetapi menggunakan user kedua. Setelah login sebagai ‘user2’ kita cek, jika ada email masuk dari ‘user1’ maka service yang kita buat ini telah berhasil dan berjalan dengan baik. Jika hasilnya seperti gambar diatas tadi, berarti service Web Mail Server sukses dibuat dan telah berjalan dengan baik.
Cara Install Mail Server dan Web Mail Server pada Debian Server
Jika hasilnya seperti gambar diatas, berarti service Web Mail Server sukses dibuat dan telah berjalan dengan baik. Nah, itulah tutorial tentang bagaimana cara instalasi Mail dan Web Mail Server, dan semoga dapat menjadi manfaat yang besar untuk sobat semua. Sekian dari saya dan Terimakasih~
Sumber : http://komshare8.blogspot.co.id/2015/11/cara-install-mail-dan-web-mail-server.html

Cara menginstal Debian 7.8 di VirtualBox

*) Pengertian Debian
Debian adalah sistem operasi berbasis open source yang dikembangkan secara terbuka oleh banyak programer sukarelawan yang ingin mengembangkan debian. Sistem operasi debian adalah ganungan dari perangkat lunak yang dikembangkan dengan lisensi GNU, dan utamanya menggunakan kernel linux, sehingga lebih suka di sebut dengan nama Debian GNU/Linux. Sistem operasi ini yang menggunakan kernel linux yang meruapkan salah satu distro linux yang populer dengan kesetabilannya. Rata-rata distro turunan dari debian adalah yang paling banyak digunakan di dunia lho , contohnya seperti : Ubuntu, Linux mint ( yang paling sering di pakai untuk praktek di semester kemarin) dan Bactrack.

Lanjut saja pada pembahasan , kita akan instal debian 7.8 menggunakan virtualbox

1. Buka aplikasi virtualbox lalu klik Baru pada menu bar virtualbox

2. Isikan nama sistem operasi yang akan di instal (Debian 7.8) , untuk tipe-nya Linux. Karena kita akan menginstal Debian 7.8 yang 32 bit lalu pilih versinya 32 bit kemudian Lanjut seperti gambar di bawah ini.
3. Kemudian kita akan menentukan ukuran memori virtualnya , saya menggunakan memori sebesar 512MB , klik Lanjut.
4. Kemudian kita akan masuk ke pembuatan hardiskn virtual , kita pilih Create a virtual harddisk now lalu klik Buat.
5. Selanjutnya kita akan masuk ke pemilihan tipe harddisk virtual , pilih VDI (Virtual Disk Image) klik Lanjut.
6. Kemudian pilih Dialokasikan secara dinamik lalu klik Lanjut.
7. Selanjutnya kita akan disuruh untuk menentukan lokasi dan ukuran berkas, Untuk tahap ini kita biarkan saja kareca secara default virtualbox akan menentukan dengan ukuran hardisk yang disarankan yaitu 8,00 GB, lalu klik Buat.
8. Di tahap ini kita sudah selesai membuat sebuah mesin virtual baru, kemudian kita akan melakukan setting pada mesin virtual tersebut. Klik kanan pada mesin virtual yang kita buat tadi kemudian pilih Pengaturan.
9. Pilih tab Penyimpanan , dan klik pada Pengendali IDE , klik di logo CD yang betuliskan Kosong. Kemudian pada bagian sebelah kanan di atribut Optical Drive klik logo CD lalu klik Choose Virtual Optical Disk File. Disini kita diminta memasukan tipe dari master sistem operasi yang akan digunakan. Dalam hal ini kita mengggunakan ISO file untuk instalasi Debuan Linux nya. Maka kita klik pada gambar CD lalu browser dimana file ISO debian kita simpan dan klik Open.
Instalasi Debian 7.8
 
1. Pda jendela utama virtualbox,  kita klik Debian yang tadi kita buat klik Mulai untuk memulai instalasi.
2. Selanjutnya akan muncul seperti dibawah ini kita pilih Install dan Enter.
 
3. Kita akan lanjut ke tahap bahasa dan saya pilih Indonesia (biar saja lebih paham hehe) , Enter
 
4. Lalu Pilih lokasi , kita pilih negara Indonesia kemudian Enter
\
5. Selanjutnya Mengatur keyboard pilih Inggris,Amerika dan Enter
6. Karena kita tidak memakai jaringan internet , untuk mengatur jaringan nya maka kita akan dimintai alamat server DNS. Disini saya isi DNS (192.168.18.11)
7. Ketikan host name anda
8. Ketikan Domain , disini saya masukkan domain dengan nama (uswatun.com)
9. Menata pengguna dan kata sandi anda
10. Ketik ulang kata sandi untuk verifikasi
11. Ketikan nama lengkap
12. ketikan username dengan nama admin (saya isi dengan nama uswatun)
13. Ketik kata sandi akun
 
14. Ketikan kembali kata sandi akun untuk verifikasi

15. kita atur waktu sesuai dengan daerah
16. Selanjutnya kita akan masuk ke Partisi harddisk , pilih Terpandu — gunakan seluruh harddisk lalu Enter.
17. Kemudian pilih harddisk yang terdeteksi , misalnya disini yang terdeteksi SCSI3 (0,0,0) (sda) – 8.6 GB ATA VBOX HARDDISK lalu Enter
18. Selanjutnya pilihan terakhir Semua berkas di satu partisi (disarankan untuk pemula) lalu Enter
19.  Setelah itu pilih Selesai mempartisi dan tulis perubahan-perubahannya ke harddisk lalu Enter.
20. Setelah itu akan muncul pertanyaan seperti dibawah ini lalu pilih Ya dan Enter
21. Kemudian tunggu proses instal sistem dasar
22. Pindai CD/DVD lainnya kita pilih Tidak untuk melewati scan media instalasi
23.  Selanjutnya pada Gunakan suatu jaringan cermin (mirror) klik Tidak
 
24.  Kemudian pada Berpartisipasi dalam Survey Penggunaan Paket Debian klik Tidak
25.  Pada Pemilihan Software/Perangkat lunak disini kita pilih yang paling bawah yaitu Perkakas sistem standar
26. Install boot loader GRUB pada master boot record kita pilih Ya
27. Instalasi selesai Ejject CD/DVD dan reboot system
28.  Pada langkah ini kita sudah selesai menginstall Debian Linux di Virtualbox. Selanjutnya komputer virtual akan booting secara otomatis sehingga muncul pilihan boot seperti gambar di bawah ini dan kita pilih yang paling atas untuk mulai menjalankan Debian Linux
29.  Prosess
30. Selanjutnya proses menjalankan Debian Linux sudah di mulai. Setelah muncul menu login , selanjutnya login menggunakan Root dan kata sandi root yang kita buat lalu Enter . Jika sukses maka akan tampil seperti ini :
Terimakasih telah membaca postingan ini pada blog saya 🙂

Mikrotik Router Jenis mikrotik & Fungsi Mikrotik routerboard

Mikrotik Router – Siapa kiranya seorang IT yang tidak mengenal alat ini paling tidak saya yakin pasti  anda sudah pernah mendengarnya bukan, jika belum baiklah akan saya ulangi sekali lagi (M i k r o t i k) bagaimana? apakah sudah bisa mendengarnya hehe,.. Alat yang satu ini sudah di kenal luas terutama oleh mereka yang bebackground IT khususnya pada bidang networking (jaringan) mikrotik router sendiri telah dikenal luas sebagai router yang mana bertugas untuk memilihkan jalan bagi paket data agar mencapai komputer tujuan.

Router itu sendiri adalah sebuah device yang cerdas, terkadang saya sampai heran geleng-geleng kepala jika sudah berhadapan dengan alat yang satu ini. Router bisa memahami betul bagaimana mengirimkan packet data dari suatu network ke network lain dan jarang sekali router ini salah dalam mengirimkan paket data ke komputer tujuan sebagai mana Router Mikrotik yang telah dikenal sebagai router kecilyang mungil dengan memiliki fitur yang lengkap serta harga yang terjangkau, product dari routerboard yang paling diminati dan biasa di gunakan di kalangan menengah – kebawah adalah Mikrotik Rb750 mengapa demikian? Ya jawabannya adalah seperti yang saya utarakan di atas dimana router ini bisa di katakan sangat murah jika di bandingkan dengan fasilitas yang diberikan, selain mikrotik rb 750  Routerboard telah merilis product terbaru yang mana sudah embedded wireless 2.4 Ghz (802.11 b/ g/ n) dengan antenna 2 x 1.5 dbi serta harga yang lebih murah karena hampir bisa di katakan separuh harga dari Mikrotik rb750  dalam urusan performanya pun product ini bisa di andalkan walaupun dengan harga yang murah namun ketika di lakukan test menurut pihak Mikrotik Indonesia Produck terbaru dari Routerboard RB 941-2nD (hAP-Lite) mampu menghandle trafik sebsesar 20Mbps dengan penggunaan resource CPU yang cukup kecil pada saat dilakukan test oleh oleh mikrotik indonesia dengan 20 client yang di gunakan secara bersamaan, jadi kesimpulannya router ini cukup memadai jika di gunakan untuk operasional sehari-hari pada jaringan smal office home office (SOHO).

mikrotik router

 MIKROTIK ROUTER BERFUNGSI SEBAGAI APA?

Mungkin banyak di antara kita yang sudah menggunakan mikrotik namun belum digunakannya secara maksimal karena jika kita kembali lagi pada bagian di atas yang mana mikrotik router adalah sebuah perangkat jaringan yang yang paling cerdas sehingga router akan mempunyai banyak peran dalam jaringan komputer, mengapa demikian? karena mikrotik router  sendiri memiliki banyak fitur yang bisa anda gunakan sehingga dengan kata lain karena dia memiliki banyak fitur dalam implementasinya tentunya akan mengambil banyak peran dalam sebuah jaringan (network), berikut ini bebrapa fungsi dari mikrotik router :

1. SEBAGAI INTERNET GATEWAY UNTUK LAN

Inilah peran yang paling banyak di ambil oleh mikrotik router dalam implementrasinya di sebuah jaringan perhatikan ilustrasi gambar yang saya berikan di bawah, dimana mikrotik di letakkan di antara jaringan lokal dan Public (jaringan internet) dalam jaringan lokal itu sendiri biasanya terdiri dari beberapa komputer bisa PC Desktop yang menggunakan kabel UTP maupun leptop atau netbook atau bisa juga smartphone yang menggunakan koneksi jaringan wireless yang mana tujuan dari jaringan lokal tersebut adalah ingin terkoneksi ke jaringan internet sehingga baik komputer, leptop, netbook atau smartphone bisa mendapatkan akses internet walaupaun device-device tersebut tidak secara langsung terhubung dengan jaringan publik, sehingga Mikrotik router  bisa berperan sebagai penghubungnya sekaligus di guanakn untuk mengatur trafik lalu lintas internet baik yang kluar ataupun masuk pada jaringan lokal tersebut.

 mikrotik sebagai internet gateway untuk LAN

2.SEBAGAI ACCESS POINT (INDOR/OUTDOOR)

Seperti layakanya Routerboard RB 941-2nD (hAP-Lite) yang sudah di lengkapi dengan interface wireless sehingga dapat di fungsikan sebagai Access Point pada sebuah jaringan, namun perlku di ingat bahwa tidak semua routerboard mikrotik memiliki interface wireless sehingga perlu di cemati dahulu sebelum anda membelinya melihat nantinya akan di gunakan untuk apa mikrotik tersebut, jika anda akan menggunakannya sebagai hotspot area, hotspot cafe, sekolah ataupun kantor anda pilihlah mikrotik yang memiliki interface wireless. Dengan Router Mikrotik andapun bisa menggunakannya untuk jaringan yang lebih besar seperti RT/RW Net (jaringan internet berskala kampung atau perumahan) bahkan jaringan sekelas wireless ISP (internet service provider) karena mikrotik sendiri di jual dengan berbagai macam tipe dan spesifikasi masing-masing.

mikrotik sebagai access point indoor outdoor

3.SEBAGAI INTERMEDIARY DEVICE (ROUTING)

Fungsi ini merupakan fungsi utama atau fungsi yang sebenarnya dari sebuah router yakni di gunakan untuk menghubungkan bebreapa jaringan (network) dan menentukan yang mana jalur terbaik yang harus di gunakan agar paket data dapat samapi ke tujuan dengan cepat dan tepat, sebagai acuan anda bisa melihat ilustrasi gambar berikut yang saya sertakan di bawah diamana ada beberapa kantor cabang dari sebuah perusahaan X yang terpisah dan router mikrotik  menghubungkannya diantara network-network tersebut tidak hanya itu namun router mikrotik  juga harus mampu menentukan jalur terbaik untuk menuju internet yang berada di kantor pusat, misalkan ketika anda sedang berada pada kantor cabang B maka untuk menuju jalur internet router akan memilih jalur melalui knato cabang A mengapa demikian? karena jika melalui jalur kantor A akan di bandingkan jika melalui kantor C.

Fungsi lain yang dapat di handle oleh router mikrotik diantaranya adalah sebagai VPN Server, Authentification Server, bridge dan lain sebagainya

mikrotik sebagai routing antar kantor cabang

BAGAIMANA CARA MENDAPATKAN ROUTER MIKROTIK ?

Mikrotik merupakan sistem operasi untuk router yang di release dengan menggunakan nama Mikrotik RouterOS diama sistem operasi ini dapat di instal pada komputer tidak seperti sistem operasi lain yang hanya bisa di install pada device tertentu sedhingga gagasan inilah yang mendorong beberapa produsen untuk turut mengembangkan hardware yang dapat menjalankan RouterOS tersebut dan salah satu produsen yang paling eksis dalam pembuatan harware pada RouterOS adalah Routerboard .

sehingga untuk mendapatkan Router mungil yang satu ini anda bisa melakukannya dengan bebrapa alternatif berikut;

1.INSTALL MIKROTIK ROUTEROS DI PERSONAL COMPUTER (PC)

Untuk menginstal Mikrotik RouterOS kedalam sebuah Personal Computer anda harus mendownload file ISO dari RouterOS kemuadian setelah anda download burninglah kedalam cd jika anda akan melakukan instalasi dengan menggunakan media cd drive namun perlu anda ketahui Mikrotik RouterOS jika dapat anda install melalui flasdisk, anda dapat mengambil file ISO dari Mikrotik RouterOS pada halaman web resminya yaitu  www.mikrotik.com atau www.mikrotik.co.id setelah anda jika ingin menggunakan secara full maka anda perlu membeli licence terlebih dahulu mengingat RouterOS adalah perangkat lunak berlicence artinya anda perlu memebeli licence untuk dapat menggunakannya namun jika anda dalam taraf belajar anda bisa mencobanya karena setelah anda install ada masa tialnya yaitu 24 jam atau 1 hari dari masa anda install.

2.MEMBELI DEDICATED ROUTER

Jika menurut saya di bandingkan dengan kita menginstall mikrotik dalam PC kita yang ini lebih menguntungkan jika anda termasuk dalam skala belajar atau jaringan yang anda tangani belum terlalu kompleks mengapa demikian?, untuk alternatif yang ke-2 ini kita akan membeli hardware router yang sudah di lengkapi RouterOSnya sehingga jika di bandingkan menjalankan PC yang nyala 24 jam dengan router kecil berdaya 12 volt yang mana yang lebih irit? tentunya routerboard bukan,.. sekalian anda juga bisa memilih product Routerboard ataupun Mikrotbits dengan harga yang bervariasi sesuai dengan spesifikasi hardware yang tertera pada masing-masing router, namun kembali lagi saya ingatkan bahwa harus desesuaikan dengan kebutuhan anda pilihan yang mana yang lebih baik.

Sekali lagi saya ingatkan pertimbangkan dengan matang jika keputusan anda adalah untuk memebeli sebuah Routerboard atau dedicated router yang mana spesifikasi sangatlah penting karena berkaitan dengan dana yang anda miliki dan network yang akan anda tangani sehingga perhatikan baik-baik kapasitas CPU dan besar memori yang di berikan pada dedicated router yang akan anda beli.

CARA INSTALL MIKROTIK ROUTEROS

Pada bagian diatas telah kita bahas bahwa salah satu alternatif untuk mendapatkan mikrotik dapat  melakukan instalasi mikrotik pada Personal Computer (PC) namun perlu di perhatikan bahwa ketika anda memutuskan untuk melakukan instalasi Mikrotik pada sebuah pc setidaknya komputer anda meiliki 2 interface (2 lancard) karena biasanya hanya 1 interface yang dimiliki oleh mainboard komputer yang merupakan bawaan dari mainboard aslinya sehingga anda perlu menambahkan satu lagi interface external yang biasanya di pasang pada slot PCI computer, untuk cara menambahkan lancard ke slot PCI komputer silahkna googling dulu karena saya yakin sudah banyak sumber yang membahasnya.

Jika sebuah Personal Computer (PC) telah siap dengan minimal 2 lancard maka anda dihadapkan dengan 2 puiilihan kembali untuk  membangun sebuah Mikrotik Router dari Personal Computer yaitu :

  • Menggunakan Disk on Module (DOM)
  • Melakukan instalasi RouterOS langsung pada harddisk komputer anda.

MENGGUNAKAN DISK ON MODULE

Jika anda lebih memilih menggunakan DOM maka ini akan lebih simple dari pada anda memilih opsi yang ke 2 untuk menginstalnya pada komputer kareana yang akan anda lakukan adalah tinggal membeli DOM yang dimana didalamnya sudah terinstal sistem RouterOS sehingga anda bisa langsung memasangnya pada personal computer yang telah anda persiapkan, contoh dari DOM anda bisa lihat ilustrasi ambar di bawah ini:

mikrotik dom

INSTALL MIKROTIK LANGSUNG PADA HARDDISK KOMPUTER

Untuk opsi ke 2 jika anda ingin menginstalnya langsung pada komputer anda maka perlu anda persiapkan terlebih dahulu file ISO dari RouterOS, silahkan ambil file tersebut di www,routeros.co.id setelah anda mendapatkannya silahkan burn file tersebut ke dalam CD atau DVD anda pun dapat melakukan instalasi melalui media usb yaitu dengan flashdisk untuk cara instalasi mikrotik dengan flashdisk silahkan lihat disni.

PROSEDUR INSTALASI MIKROTIK ROUTEROS  KEDALAM HARDISK KOMPUTER

  1. Masukan CD/DVD dari RouterOS yang telah di burning kedalam CD/DVD ROM.
  2. Setting urutan boot (firstbot) mengarah ke CD/DVD ROM. Cara setting firstboot lihat dimari.
  3. Setelah itu anda akan di hadapakan pada tampilan seperti berikut ini,  dimana anda di suruh memilih fitur-fitur apa saja yang ingin anda sertakan pada Router Mikrotik anda.
  4.  Instalasi Mikrotik RouterOS
  5. Instalasi Mikrotik RouterOS 2
  6. Tekan tombol a pada keyborad untuk memilih semua paket yang tersedia, kemudian lanjutkan dengan menekan tombol untuk melakukan instalasi paket tersebut.
  7. Kemudian anda akan diminta untuk memformat hardisk silahkan tinggal tekan  untuk melanjutkan ke proses berikutnya.
  8. Instalasi Mikrotik kedalam PC anda telah selesai dan anda di minta untuk mereboot PC anda. Silahkan tekan sekali lagi.
  9. Proses instalasi telah selesai, anda bisa login ke Router Mikrotik anda dengan username : admin password : (di kosongkan saja).
  10. Lihat vidio cara instalsi mikrotik lengkap step by step

CARA KONFIGURASI ROUTER MIKROTIK

Mikrotik Router dapat di konfigurasikan menggunakan dua cara yaitu secara grafis dan menggunakan perintah – perintah ala CLI (comand line interface) anda dapat dengan mudah melakukan konfigurasi mikrotik dengan menggunakan winbox silahkan ambil file nya disini dengan bantuan winbox mengkonfigurasikan mikrotik menjadi sangatlah mudah, anda tinggal melihat item menu yang tersedia kemudian pilih menu yang ingin anda konfigurasi klik sana – klik sini dan konfigurasi anda selesai, selain menggunakan winbox anda juga bisa melakukan konfigurasi secara grafis dengan mengakses alamat ip mikrotik melalui web browser seperti chrome, firefox ataupun internet explorer

Jika menggunakan command line untuk melakukan konfigurasi mikrotik mungkin agak sulit karena tentu anda harus menghafal perintah-perintahnya sehingga metode ini bisa di bilang relatif lebih sulit

  • Contoh command line untuk mengkonfigurasi IP Address

[admin@MikroTik] > ip address add adress=192.168.1.1/24 interface=ether1

  • Contoh command line untuk konfigurasi firewall

[admin@MikrotTik] > ip firewall nat add chain=srcnat src-address=192.168.0.0/24 action=masquerade

Jikalau menggunakan winbox maka untuk mengkonfigurasikan IP Address dan Firewall anda tidak perlu mengetikkan sepanjang itu cuku kla-klik sana sini selesai.

LOGIN KE MIKROTIK ROUTEROS

ada eberapa metode untuk login ke Router Mikrotik diantaranya serti yang saya sebutkan diatas yaitu melalui web based maupun winbox namun selain itu anda juga bisa mengakses Router Mikrotik anda melalui SSH maupun Telnet, untuk mengaksesnya yang perlu anda perhatikan adlah anda harus memepunyai aplikasi SSH client maupun Telnet Client.

Bagi anda yang menggunakan sistem operasi Linux saya ucapkan selamat karena secara default aplikasi Telnet dan SSH client sudah langsung terinstal di komputer namun bagi yang menggunakan windows silahkan anda dapat mengambilnya disini.

  • Cara Mengakses Mikrotik dengan menggunakan Putty
  1. Buka Aplikasi Putty bagi yang belum memilikinya silahkan ambil disini
  2. Pada Bagian Host Name (or IP address) isikan ip mikrotik anda contoh ip mikrotik saya 192.168.4.30
  3. Connection Type : SSH
  4. Klik Open kemudian masukan username dan password
  5. Lihat vidio cara mengakses mikrotik menggunakan putty
  6. Cara-Mengakses-Mikrotik-dengan-menggunakan-Putty-1
  7. Cara-Mengakses-Mikrotik-dengan-menggunakan-Putty-2
  8. Cara-Mengakses-Mikrotik-dengan-menggunakan-Putty-3
  • Cara Mengakses Mikrotik dengan menggunakan Telnet
  1. Buka Aplikasi Putty bagi yang belum memilikinya silahkan ambil disini
  2. Pada Bagian Host Name (or IP address) isikan ip mikrotik anda contoh ip mikrotik saya 192.168.4.30
  3. Connection Type : Telnet
  4. Klik Open kemudian masukan username dan password.
  5. Lihat vidio cara mengakses mikrotik menggunakan telnet.
  6. Cara Mengakses Mikrotik dengan menggunakan telnet 1
  7. Cara Mengakses Mikrotik dengan menggunakan telnet 2
  8. Cara Mengakses Mikrotik dengan menggunakan telnet 3
  • Cara Mengakses Mikrotik dengan menggunakan Winbox
  1. Buka Aplikasi Putty bagi yang belum memilikinya silahkan ambil disini.
  2. Pada bagian Connect To : isikan ip Mikrotik anda cth. ip mikrotik saya 192.168.4.30
  3. Isikan username & password pada bagian Login : dan Password :
  4. Klik Connect.
  5. Lihat vidio cara mengakses mikrotik menggunakan winbox.
  6. Cara Mengakses Mikrotik dengan menggunakan Winbox 1
  7. Cara Mengakses Mikrotik dengan menggunakan Winbox 2
  • Cara Mengakses Mikrotik dengan Filezilla Client.
  1. Buka Aplikasi Filezilla bagi yang belum memilikinya silahkan ambil disini.
  2. Pada bagina Host (isi dengan IP Mikrotik) kemudian lengkapi username, password & port isi 21.
  3. Klik Quick Connect. (untuk memindahkan file di filezilla silahkan pilih file kemudian drag pada direktori komputer anda)
  4. Lihat vidio cara mengakses mikrotik menggunakan filezilla client.
  5. Cara Mengakses Mikrotik dengan Filezilla Client 1
  6. Cara Mengakses Mikrotik dengan Filezilla Client 2
  • Cara Mengakses Mikrotik dengan WinSCP
  1. Buka Aplikasi Filezilla bagi yang belum memilikinya silahkan ambil disini.
  2. Pada bagian Host name (isikan IP Mikrotik) kemudian lengkapi username, pasword dan Port (isi port : 22).
  3. Silahkan klik login. Jika muncul Notice/Peringatan setelah anda klik login pilih YES
  4. WinSCP hampir sama seperti filezilla, pada bagian sebelah kiri adalah direktori anda dan sebelah kanan adalah direktori pada mikrotik
  5. Untuk memindahkan file pada WinSCP cukup dengan pilih file yang akan di pindahkan dan drag ke direktori komputer anda dan begitu juga sebaliknya.
  6. Lihat vidio cara mengakses mikrotik menggunakan winscp.
  7. Cara Mengakses Mikrotik dengan WinSCP 1
  8. Cara Mengakses Mikrotik dengan WinSCP 2
  9. Cara Mengakses Mikrotik dengan WinSCP 3

 

Sumber : https://www.agungjayakomputer.com/mikrotik-router-jenis-fungsi-mikrotik.html

Cara Membuat Simulasi Jaringan Komputer Dengan Router di Cisco Packet Tracer

     Dalam artikel tutorial simulasi jaringan cisco packet tracer kali ini, kita akan membahas tentang cara bagaimana membuat jaringan dengan menggunakan router sebagai penghubungnya.

Sebelum melakukan praktek membuat design jaringan dengan router, mari kita kenali dahulu apa sebenarnya yang dimaksud dengan router itu sendiri.
Router pada umumnya adalah sebagai penghubung antar dua atau lebih jaringan untuk meneruskan data dari satu jaringan ke jaringan lainnya. Namun router berbeda dengan Switch, karena Switch hanya digunakan untuk menghubungkan beberapa komputer dan membentuk LAN (local area network). Sedangkan router digunakan untuk menghubungkan antar satu LAN dengan LAN yang lainnya.

     Oke, setelah kita mengetahui pengertian dasar dari perangkat router, mari kita memulai praktek membuat simulasi jaringan dengan router, akan tetapi di sini yang akan saya ajarkan adalah tutorial membuat jaringan router – computer direct, tentu saja dengan menggunakan software Cisco Packet Tracer.

1. Bikin desain Jaringan seperti gambar dibawah ini

membuat simulasi jaringan router komputer

Yang kita butuhkan hanyalah 1 router, 2 komputer dan semua perangkat tersebut dihubungkan dengan menggunakan kabel cross-over.

2. Lalu kita setting ip-adress masing-masing komputer. Karena kelebihan router adalah dapat menghubungkan network yang berbeda, mari kita buat ip adress yang sangat berbeda, yaitu :

– PC0
> Ip adress : 200.200.10.2
> Subnetmask : 255.255.255.0
> Gateway : 200.200.10.1

– PC1
> Ip adress : 192.168.10.2
> Subnetmask : 255.255.255.0
> Gateway : 192.168.10.1

tutorial membuat jaringan router
Ip adress PC0

Untuk setting konfigurasi ip adress pada PC/komputer, nampaknya kalian bisa melakukannya secara mudah (jika belum, silahkan baca artikel tutorial cisco packet tracer saya yang lainnya).

3. Setelah semua komputer tadi sudah tersetting ip adressnya, sekarang kita berlanjut pada setting perangkat router, oke mari kita mulai dengan memasukkan gateway masing-masing komputer ke router.

Caranya, klik 2X pada device Router, setelah itu klik pada tab Config, lalu lihat daerah interface. Masukkan gateway PC0 pada fastethernet 0/0, lalu masukan gateway PC1 pada Fastethernet 0/1.

Lihat gambar dibawah ini, itu adalah contoh memasukkan gateway PC0 pada Fastethernet 0/0, lakukan hal yang sama pada PC1.

jaringan router computer direct

4. Setting router belum selesai, setelah pada setting interface, kita lanjut pada setting routing, klik RIP (Routing).

cara membuat desain jaringan cisco packet tracer

Masukan network dari setiap device PC, yaitu PC0 > 200.200.10.0 dan PC1 > 192.168.10.0 lalu klik add setiap memasukan 1 network (Jadi disini kita add 2x).

5. Kita masuk pada tahap terakhir, yaitu pengecekan sambungan jaringan antar dua perangkat komputer tersebut, cara yang paling umum adalah dengan melakukan ping pada fitur command prompt.

Di sini kita coba ping dari PC0 ke PC1, klik 2x Pada PC0 lalu klik tab desktop, klik command prompt, lalu ketikkan …

ping 192.168.10.2

Jika muncul tulisan yang berujung TTL dan sebagainya, maka Tutorial Membuat Desain Simulasi Jaringan Router – Computer Direct, dinyatakan berhasil.

 

sumber : https://technoethnic.blogspot.com/2016/01/cara-membuat-desain-simulasi-jaringan-komputer-dengan-router-cisco-packet-tracer.html

Macam-Macam Hardware Komputer Beserta Fungsinya

1. Hardware input

Hardware input adalah sebuah hardware yangberfungsi sebagai pemasukan data seperti mouse,keyboard dan scanner.

  • Mouse adalah hardware yang berfungsi untuk menggerakan pointer dilayar monitor.

Hasil gambar untuk mouse

  • Keyboard adalah hardware yang berupa huruf,angka dan yang lainnya dan berfunsi untuk mengetik dan bahkan megatur setting bios melalui keyboard dan bisa juga digunakan untuk meng-install OS.

Hasil gambar untuk keyboard

  • Scanner, hardware yang berfungsi untuk memasukan data analog menjadi data digital dengan cara memindai suatu gambar dari scanner kedalam sebuah komputer.

Hasil gambar untuk scanner

2. Hardware Processing

Hardware Processing adalah sebuah hardware yang dapat memproses data apapun bentuknya seperti mainboard,processor,RAM,HDD,VGA card,power supply dan DVD-RAM.

  • Mainboard merupakan papan induk penghubung semua alat ppenghubung semua hardware processing dari processor sampai DVD-RAM.

Hasil gambar untuk mainboard

  • Processor adalah hardware yang mampu memproses data dalam bentuk apapun.processor dapat dihitung kemampaunnya dengan cara mengukur kecepatan porcessor itu bekerja dalam satuan Hertz(Hz).

Hasil gambar untuk processor

  • RAM merupakan suatu hardware yang berfungsi sebagai sarana penyimpanan smentara yang prinsipnya jika komputer hidup data yang sedang diproses akan terus diproses jika komputer dimatikan data ynag diproses akan hilang karena bersifat remanen/sementara.

Hasil gambar untuk ram

  • HDD adalah hardware penyimpana dalam ukuran yang sangat besar dan untuk menyinpan data apa saja.saat ini ukuran terbesar dari HDD adalah 1.5 TB/1500 GB.

Hasil gambar untuk hdd

  • VGA card adalah hardware yang berfungsi untuk memproses data grafus misalakan dalam bermain sebuah game VGA card tersebut memproses grafis yang ada dalam sebuah game tersebut,dalam hardware in terjadi suatu kemajuan yang sangat pesat seiring adanya game-game berkualitas grafis tinggi.

Hasil gambar untuk vga

  • Power supply suatu hardware yang berfunsi sebagai penyalualiran listrik yang berada didalam komputer jika hardware ang berada didalam komputer tidak dialiri listrik maka suatu PC tidak bisa menyala.

Hasil gambar untuk power supply

  • DVD-RAM adalah hardware yang berfungsi untuk menulis dan membaca kepingan CD maupun DVD kemapuannya dapat diukur dengan cara melihat kecepatan baca dan tulis dari DVD-RAM tersebut misalkan 40X kecepatan baca dan tulis diDVD dan 52X kecepatan baca dan tulis diCD.

Hasil gambar untuk dvd ram

3. Hardware Output

Adalah hardware yang menampilkan hasil data berbentuk gambar,suara dan selembar kertas.contoh dari hardware output adalah monitor,speaker dan printer.

  • Monitor adalah hardware yang berfungi untuk menampilkan suatu gambar hasil proses.tipe monitor sekarang ada 2 yaitu CRT dan LCD.CRT(cathode ray tube)adalah monitor yang berprinsip menggunakan laser-laser warna dalam sebuah tabung(makannya monitor CRT itu cendrung panjang kebebelakang.LCD(liquid crystal display)adalh monitor yang berprisip menguunakan cairan kristal untuk membentuk suatu gambar.

Hasil gambar untuk monitor apple

  • Speaker adalah hardware yang berfungsi untuk menampilkan data berbentuk suara.

Hasil gambar untuk speaker

  • Printer adalah hardware yang berfunsi untuk memindahkan data dari komputer ke kertas.

Hasil gambar untuk printer

  • PLOTTER

Plotter merupakan perangkat keluaran yang dapat menghasilkan grafik atau gambar dengan kualitas tinggi dan berwarna. Plotter sering digunakan untuk membuata peta, ilustrasi tga dimensi, dan gambar-gambar arsitektur. Beberapa merk plotter yang saya ketahui yaitu, Canon, HP, Epson, dan Compaq.

Hasil gambar untuk plotter

  • FLASH DISK
Flashdisk merupakan media penyimpanan yang memiliki kapasitas tertentu dari 128 MB, 256 MB, 512 MB, 1 GB, 2 GB, 4 GB, 8 GB sampai 16 GB. Flash disk bekerja pada sistem oprasi Windows ME, Windows 2000, Windows XP, Mac OS, Linux, dll. Beberapa merk Flashdiks antara lain, yaitu : Kingstone, Adata, HP, dan MiVo.
Hasil gambar untuk flash disk

 

Pengertian, Fungsi, Jenis dan Cara Kerja Mikrotik Router OS

1. Pengertian Mikrotik Router OS
Mikrotik Router OS adalah Sistem Operasi dan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menjadikan komputer menjadi router network yang handal, mencakup berbagai fitur yang dibuat untuk IP Network dan Jaringan Wireless, cocok digunakan oleh ISP dan Provider Hostpot.
2.Fungsi dari Mikrotik
Pengaturan koneksi internet dapat dilakukan secara terpusat dan memudahkan untuk pengelolaannya.
Konfigurasi LAN dapat dilakukan dengan hanya mengandalkan PC Mikrotik Router OS dengan hardware requirements yang sangat rendah.
Blocking situs-situs terlarang dengan menggunakan proxy di mikrotik.
Pembuatan PPPoE Server.
Billing Hotspot.
Memisahkan bandwith traffic internasional dan local, dan lainnya.
3. Sejarah MikroTik RouterOS
MikroTik adalah sebuah perusahaan kecil berkantor pusat di Latvia, bersebelahan dengan Rusia. Pembentukannya diprakarsai oleh John Trully dan Arnis Riekstins. John Trully adalah seorang berkewarganegaraan Amerika yang berimigrasi ke Latvia. Di Latvia ia bejumpa dengan Arnis, Seorang darjana Fisika dan Mekanik sekitar tahun 1995.
John dan Arnis mulai me-routing dunia pada tahun 1996 (misi MikroTik adalah me- routing seluruh dunia). Mulai dengan sistem Linux dan MS-DOS yang dikombinasikan dengan teknologi Wireless-LAN (WLAN) Aeronet berkecepatan 2 Mbps di Moldova, negara tetangga Latvia, baru kemudian melayani lima pelanggannya di Latvia.
Prinsip dasar mereka bukan membuat Wireless ISP (W-ISP), tetapi membuat program router yang handal dan dapat dijalankan diseluruh dunia. Latvia hanya merupakan tempat eksperimen John dan Arnis, karena saat ini mereka sudah membantu negara-negara lain termasuk Srilanka yang melayani sekitar 400 pengguna.
Linux yang pertama kali digunakan adalah Kernel 2.2 yang dikembangkan secara bersama-sama denag bantuan 5-15 orang staff Research and Development (R&D) MikroTik yang sekarang menguasai dunia routing di negara-negara berkembang. Menurut Arnis, selain staf di lingkungan MikroTik, mereka juga merekrut tenega-tenaga lepas dan pihak ketiga yang dengan intensif mengembangkan MikroTik secara marathon.
4. Jenis-Jenis Mikrotik
a. MikroTik RouterOS yang berbentuk software yang dapat di-download di http://www.mikrotik.com. Dapat diinstal pada kompuetr rumahan (PC).
b. MikroTik RouterBoard yaitu BUILT-IN Hardware Mikrotik dalam bentuk perangkat keras yang khusus dikemas dalam board router yang didalamnya sudah terinstal MikroTik RouterOS.
5. Pengertian Router
Router adalah suatu alat yang memiliki kemampuan melewatkan paket IP dari satu jaringan ke jaringan lain yang mungkin memiliki banyak jalur diantara keduanya. Router-router yang saling terhubung dalam jaringan internet turut serta dalam sebuah algoritma routing terdistribusi untuk menentukan jalur terbaik yang dilalui paket IP dari system ke system lain. Proses routing dilakukan secara hop by hop. IP tidak mengetahui jalur keseluruhan menuju tujuan setiap paket. IP routing hanya menyediakan IP address dari router berikutnya yang menurutnya lebih dekat ke host tujuan.
Fungsi Router:
Membaca alamat logika / ip address source & destination untuk menentukan routing dari suatu LAN ke LAN lainnya.
Menyimpan routing table untuk menentukan rute terbaik antara LAN ke WAN.
Perangkat di layer 3 OSI Layer.
Bisa berupa “box” atau sebuah OS yang menjalankan sebuah daemon routing.
Interfaces Ethernet, Serial, ISDN BRI.
6. Pengertian Sistem Operasi
Sistem operasi adalah sekumpulan rutin perangkat lunak yang berada diantara program aplikasi dan perangkat keras (Bambang Hariyanto,2006,hal 25). Sistem operasi memiliki tugas yaitu mengelola seluruh sumber daya sistem komputer dan sebagai penyedia layanan.
Sistem operasi menyediakan System Call (berupa fungsi-fungsi atau API=Application Programming Interface). System Call ini memberikan abstraksi tingkat tinggi mesin untuk pemrograman. System Call berfungsi menghindarkan kompleksitas pemrograman dengan memberi sekumpulan instruksi yang lebih mudah dan nyaman, sistem operasi juga sebagai basis untuk program lain dimana program aplikasi dijalankan diatas sistem operasi, program-program itu memanfaatkan sumber daya sistem komputer dengan cara meminta layanan sistem operasi mengendalikan sumber daya untuk aplikasi sehingga penggunaan sumber daya sistem komputer dapat dilakukan secara benar dan efisien.
Sistem operasi yang dikenal antara lain :
Windows (95, 98, ME, 2000, XP, VISTA, SERVER, Windows7)
Linux (Red Hat, Slackware, Ubuntu, Fedora, Mikrotik, Debian, OpenSUSE)
UNIX
FreeBSD (Berkeley Software Distribution)
SUN (SOLARIS)
DOS (MS-DOS)
Machintosh (MAC OS, MAC OSX)
7. Cara Kerja Router
Fungsi utama Router adalah merutekan paket (informasi). Sebuah Router memiliki kemampuan Routing, artinya Router secara cerdas dapat mengetahui kemana rute perjalanan informasi (paket) akan dilewatkan, apakah ditujukan untuk host lain yang satu network ataukah berada di network yang berbeda.
Jika paket-paket ditujukan untuk host pada network lain maka router akan meneruskannya ke network tersebut. Sebaliknya, jika paket-paket ditujukan untuk host yang satu network maka router akan menghalangi paket-paket keluar.
Ilustrasi mengenai cara kerja router ini dapat dilihat pada gambar dibawah:
Pada gambar diatas terdapat 2 buah network yang terhubung dengan sebuah router. Network sebelah kiri yang terhubung ke port 1 router mempunyai alamat network 192.168.1.0 dan network sebelah kanan terhubung ke port 2 dari router dengan network address 192.155.2.0
Komputer A mengirim data ke komputer C, maka router tidak akan meneruskan data tersebut ke network lain.
Begitu pula ketika komputer F mengirim data ke E, router tidak akan meneruskan paket data ke network lain.
Barulah ketika komputer F mengirimkan data ke komputer B, maka router akan menruskan paket data tersebut ke komputer B.
Sumber: http://silviajulianti17.blogspot.co.id/2016/05/mikrotik-router-os.html

Topologi Jaringan Komputer: Pengertian dan Macam-Macamnya (Lengkap)

Topologi jaringan adalah, hal yang menjelaskan hubungan geometris antara unsur-unsur dasar penyusun jaringan, yaitu nodelink, dan station. Dalam instalasi jaringan, kita harus benar-benar memperhatikan jenis, kelebihan dan kekurangan masing-masing topologi jaringan yang akan kita gunakan. Berikut jenis-jenis topologi jaringan beserta kelebihan dan kekurangannya :

1. Topologi Bus

Hasil gambar untuk topologi bus

Topologi bus bisa dibilang topologi yang cukup sederhana dibanding topologi yang lainnya. Topologi ini biasanya digunakan pada instalasi jaringan berbasis fiber optic, kemudian digabungkan dengan topologi star untuk menghubungkan client atau node.

Topologi bus hanya menggunakan sebuah kabel jenis coaxial disepanjang node client dan pada umumnya, ujung kabel coaxial tersebut biasanya diberikan T konektor sebagai kabel end to end.

Kelebihan Topologi Bus :

  • Biaya instalasi yang bisa dibilang sangat murah karena hanya menggunakan sedikit kabel.
  • Penambahan client/ workstation baru dapat dilakukan dengan mudah.
  • Topologi yang sangat sederhana dan mudah di aplikasikan

Kekurangan Topologi Bus :

  • Jika salah satu kabel pada topologi jaringan bus putus atau bermasalah, hal tersebut dapat mengganggu komputer workstation/ client yang lain.
  • Proses sending (mengirim) dan receiving (menerima) data kurang efisien, biasanya sering terjadi tabrakan data pada topologi ini.
  • Topologi yang sangat jadul dan sulit dikembangkan.

2. Topologi Star

Hasil gambar untuk topologi star

Topologi star atau bintang merupakan salah satu bentuk topologi jaringan yang biasanya menggunakan switch/ hub untuk menghubungkan client satu dengan client yang lain.

Kelebihan Topologi Star

  • Apabila salah satu komputer mengalami masalah, jaringan pada topologi ini tetap berjalan dan tidak mempengaruhi komputer yang lain.
  • Bersifat fleksibel
  • Tingkat keamanan bisa dibilang cukup baik daripada topologi bus.
  • Kemudahan deteksi masalah cukup mudah jika terjadi kerusakan pada jaringan.

Kekurangan Topologi Star

  • Jika switch/ hub yang notabenya sebagai titik pusat mengalami masalah, maka seluruh komputer yang terhubung pada topologi ini juga mengalami masalah.
  • Cukup membutuhkan banyak kabel, jadi biaya yang dikeluarkan bisa dibilang cukup mahal.
    Jaringan sangat tergantung pada terminal pusat.

3. Topologi Ring

Hasil gambar untuk topologi ring

Topologi ring atau cincin merupakan salah satu topologi jaringan yang menghubungkan satu komputer dengan komputer lainnya dalam suatu rangkaian melingkar, mirip dengan cincin. Biasanya topologi ini hanya menggunakan LAN card untuk menghubungkan komputer satu dengan komputer lainnya.

Kelebihan Topologi Ring :

  • Memiliki performa yang lebih baik daripada topologi bus.
  • Mudah diimplementasikan.
  • Konfigurasi ulang dan instalasi perangkat baru bisa dibilang cukup mudah.
  • Biaya instalasi cukup murah

Kekurangan Topologi Ring :

  • Kinerja komunikasi dalam topologi ini dinilai dari jumlah/ banyaknya titik atau node.
  • Troubleshooting bisa dibilang cukup rumit.
  • Jika salah satu koneksi putus, maka koneksi yang lain juga ikut putus.
  • Pada topologi ini biasnaya terjadi collision (tabrakan data).

4. Topologi Mesh

Hasil gambar untuk topologi mesh

Topologi mesh merupakan bentuk topologi yang sangat cocok dalam hal pemilihan rute yang banyak. Hal tersebut berfungsi sebagai jalur backup pada saat jalur lain mengalami masalah.

Kelebihan Topologi Mesh :

  • Jalur pengiriman data yang digunakan sangat banyak, jadi tidak perlu khawatir akan adanya tabrakan data (collision).
  • Besar bandwidth yang cukup lebar.
  • Keamanan pada topologi ini bisa dibilang sangat baik.

Kekurangan Topologi Mesh :

  • Proses instalasi jaringan pada topologi ini sangatlah rumit.
  • Membutuhkan banyak kabel.
  • Memakan biaya instalasi yang sangat mahal, dikarenakan membutuhkan banyak kabel.

5. Topologi Peer to Peer

Hasil gambar untuk topologi peer to peer

Topologi peer to peer merupakan topologi yang sangat sederhana dikarenakan hanya menggunakan 2 buah komputer untuk saling terhubung.

Pada topologi ini biasanya menggunakan satu kabel yang menghubungkan antar komputer untuk proses pertukaran data.

Kelebihan Topologi Peer to Peer

  • Biaya yang dibutuhkan sangat murah.
  • Masing-masing komputer dapat berperan sebagai client maupun server.
  • Instalasi jaringan yang cukup mudah.

Kekurangan Topologi Peer to Peer

  • Keamanan pada topologi jenis ini bisa dibilang sangat rentan.
  • Sulit dikembangkan.
  • Sistem keamanan di konfigurasi oleh masing-masing pengguna.
  • Troubleshooting jaringan bisa dibilang rumit.

6. Topologi Linier

Hasil gambar untuk topologi linier

Topologi linier atau biasaya disebut topologi bus beruntut. Pada topologi ini biasanya menggunakan satu kabel utama guna menghubungkan tiap titik sambungan pada setiap komputer.

Kelebihan Topologi Linier

  • Mudah dikembangkan.
  • Membutuhkan sedikit kabel.
  • Tidak memperlukan kendali pusat.
  • Tata letak pada rangkaian topologi ini bisa dibilang cukup sederhana.

Kekurangan Topologi Linier

  • Memiliki kepadatan lalu lintas yang bisa dibilang cukup tinggi.
  • Keamanan data kurang baik.

7. Topologi Tree

Hasil gambar untuk topologi tree

Topologi tree atau pohon merupakan topologi gabungan antara topologi star dan juga topologi bus. Topologi jaringan ini biasanya digunakan untuk interkoneksi antar sentral dengan hirarki yang berbeda-beda.

Kelebihan Topologi Tree

  • Susunan data terpusat secara hirarki, hal tersebut membuat manajemen data lebih baik dan mudah.
  • Mudah dikembangkan menjadi jaringan yang lebih luas lagi.

Kekurangan Topologi Tree

  • Apabila komputer yang menduduki tingkatan tertinggi mengalami masalah, maka komputer yang terdapat dibawahnya juga ikut bermasalah
  • Kinerja jaringan pada topologi ini terbilang lambat.
  • Menggunakan banyak kabel dan kabel terbawah (backbone) merupakan pusat dari teknologi ini.

8. Topologi Hybrid

Hasil gambar untuk topologi hybrid

Topologi hybrid merupakan topologi gabungan antara beberapa topologi yang berbeda. Pada saat dua atau lebih topologi yang berbeda terhubung satu sama lain, disaat itulah gabungan topologi tersebut membentuk topologi hybrid.

Kelebihan Topologi Hybrid

  • Freksibel
  • Penambahan koneksi lainnya sangatlah mudah.

Kekurangan Topologi Hybrid

  • Pengelolaan pada jaringan ini sangatlah sulit.
  • Biaya pembangunan pada topologi ini juga terbilang mahal.
  • Instalasi dan konfigurasi jaringan pada topologi ini bisa dibilang cukup rumit, karena terdapat topologi yang berbeda-beda.

 

sumber: 

 

Pengertian Sistem Operasi, fungsi & contohnya

Pengertian Sistem Operasi, Fungsi, Macam & Contohnya
Secara Umum, Pengertian Sistem Operasi adalah perangkat lunak (software) pada komputer yang bertugas dalam menggontrol dan memanajemen perangkat keras dan sebagai operasi-operasi dasar sistem, termasuk dalam menjalankan software aplikasi misalnya program-program pengolah data untuk mempermudah kegiatan manusia. Dalam bahasa Inggris, sistem operasi disebut dengan Operating Systematau disingkat OS.
Sistem Operasi Komputer merupakan software di lapisan pertama dalam meletakkan memori komputer (memori komputer yaitu hardisk, bukan memori ram) di saat komputer dinyalakan. Lalu pada software-sofware yang lainnya dijalankan setelah Sistem Operasi Komputer berjalan, dan melakukan layanan inti umum keseluruh software-software. Layanan inti umum tersebut misalnya akses ke disk, manajemen memori, skudiling task, dan antar muka user. Sehingga setiap software tidak lagi melakukan tugas inti umum karena telah dilakukan dan dilayani oleh Sistem Operasi.
Sistem Operasi berfungsi sebagai penghubung antara lapisan hardware dan lapisan software. Selain dari itu sistem operasi komputer melakukan semua perintah penting dalam komputer, serta menjamin aplikasi-aplikasi yang berbeda fungsinya dapat berjalan lancar secara bersamaan tanpa adanya hambatan. Sistem Operasi Komputer menjamin, aplikasi perangkat lunak lainnya dapat memakai memori, melakukan input serta output ke peratan lain, dan memiliki akses ke setiap sistem file. Sistem operasi juga mengatur, jika aplikasi berjalan secara bersamaan, sehingga proses di komputer berjalan mendapatkan waktu yang cukup dan tidak saling mengganggu perangkat yang lain.

Bagian-Bagian Sistem Operasi Komputer
Secara umumsistem operasi komputer terdiri atas beberapa bagian yaitu..

  • Mekanisme Boot, adalah meletakkan kernel ke dalam memori
  • Kernel yaitu inti dari sebuah sistem operasi
  • Command Interpreter atau shell, yang bertugas dalam membaca input dari pengguna
  • Pustaka-pustaka, yaitu yang menyediakan kumpulan fungsi dasar dan standar yang dapat dipanggil oleh apliaksi lain
  • Driver untuk berinteraksi dengan hardware eksternal, sekaligus untuk mengontrolnya
Fungsi Sistem Operasi 
Berdasarkan penjelasan diatas, maka dapat dikatakan sistem operasi memiliki peran yang sangat penting dan vital dalam komputer. Peran dan fungsi sistem operasi adalah sebagai berikut…
  • Membuat komputer menjadi lebih mudah dan menarik serta nyaman digunakan
  • Memungkinkan sumberdaya komputer digunakan secara efisien
  • Disusun atau diprogram untuk sedemikian rupa memungkinkan menerima perubahan/pengembangan baru yang efektif dan efisien, dengan pengujian sistem tanpa mengganggu layanan yang telah ada.

Tidak hanya itu, fungsi sistem operasi komputer dibagi dalam tiga bagian yaitu sebagai mediator, sebagai wadah, dan sebagai penerjemah.

  • Fungsi sistem operasi sebagai mediator, adalah sistem operasi komputer menjadi penengah atau penghubung perangkat keras komputer (hardware) dengan perangkat lunak komputer (sofware).
  • Fungsi sistem operasi sebagai wadah adalah sistem operasi komputer tempat menginstal suatu aplikasi, dan sebaliknya.
  • Fungsi sistem operasi komputer sebagai penerjemah adalah sistem operasi komputer melakukan proses penerjemahan bahasa program untuk ditampilkan ke layar monitar yang berupa kombinasi grafis dan teks.

Fungsi Umum Sistem Operasi 
1. Resource manager adalah pengelolaan sumber daya dan mengalokasikannya. Misalnya memori, cpu, disk drive dan perangkat lainnya.

2. Interface/tatap muka, yaitu sebagai perantara antara pengguna dengan perangkat keras dengan menyediakan tampilan kepada pengguna yang leibh mudah dipahami dan bersahabat (user friendly).
3. Coordinator, mengkoordinasi dan menyediakan fasilitas sehingga aktifitas yang kompleks dapat diatur dan proses secara berurutan.
4. Guardian, ialah menyediakan akses kontrol dengan tugas melindungi file dan mengawasi data dan program
5. Gate Keeper, berfungsi mengendalikan hak akses pengguna dalam mengendalikan yang berhak masuk ke dalam sistem dan mengawasi apa saja yang dilakukannya.
6. Optimizer adalah sebagai penjadwal masukan (input) oleh user, pengaksesan basis data, proses komputasi dan penggunannya.
7. Accountant yang mana berfungsi mengatur waktu CPU, penggunaan memori, pemanggilan I/O, disk storage, dan waktu koneksi terminal
8. Server berfungsi untuk melayani pengguna komputerMacam-Macam Sistem Operasi dan Contohnya 
a. DOS adalah singkatan dari Disk Operating System, ada beberapa versi dari sistem dos yaitu MS- Dos yang dibuat oleh Microsoft, PC DOS buatan dari IBM dan DR- DOS buatan Digital Research.
b. OS/2 adalah sistem operasi yang dibuat oleh IBM, yang awal mulanya hanya ditujukan untuk pemakaian komputer sendi namun kini telah disebarkan.
c. Sunsoft adalah sistem operasi yang dibaut oleh Sun Microsystem Inc. Sistem yang merupakan versi interaktif UNIX
d. Sistem 6.x/7.x
Sistem Operasi yang dijalankan untuk Macintosh metode dengan menggunakan mode GUI atau Graphical User Interface
e. Windows NT
Sistem yang dikembangkan oleh windows.
f. NextSTEF
NextSTEF adalah sistem operasi yang ditujukan kepada komputer neTX karena kecanggihannya
g. UNIX merupakan sistem operasi yang kini banyak digunakan komputer mini atau mainframe.
h. Sistem Mac OS, adalah sistem operasi untuk komputer keluaran Apple yang umumnya disebut dengan Mac atau Macintosh.
i. Microsoft Windows yang antara lain terdiri dari Windows Desktop Environment (versi 1.x hingga versi 3.x), Windows 9x (Windows 95, 98, dan Windows ME), dan Windows NT (Windows NT 3.x, Windows NT 4.0, Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows Server 2008, Windows 7 (Seven) yang dirilis pada tahun 2009, dan Windows 8 yang dirilis pada Oktober 2012)).

Sumber : http://www.artikelsiana.com/2015/11/pengertian-sistem-operasi-fungsi-macam.html